Pondok Pesantren ALMATERA (Al-Mumin Muhammadiyah Tembarak)

ALMATERA FEST 2022 merupakan bagian dari rangkaian acara milad Pondok Pesantren Al-Mu’min Muhammadiyah Tembarak Temanggung (ALMATERA) yang ke-41. ALMATERA FEST 2022 mengusung tema “Spirit 41 Tahun Mengabdi untuk Negeri”.

          ALMATERA FEST 2022 merupakan bagian dari rangkaian acara milad Pondok Pesantren Al-Mu’min Muhammadiyah Tembarak Temanggung (ALMATERA) yang ke-41. ALMATERA FEST 2022 mengusung tema “Spirit 41 Tahun Mengabdi untuk Negeri”.

     Pondok Pesantren Al-Mu’min Muhammadiyah (ALMATERA) memiliki peran strategis dalam membekali siswa agar selalu semangat mengembakan bakat dan minat. Semangat ini harus diupayakan dengan berbagai macam cara, melalui pendidikan, pembelajaran hingga pengamalan langsung di tengah masyarakat, termasuk mengadakan event dan kompetisi untuk menambah pengalaman dan pengetahuan. Berdasarkan pemikiran itulah, maka Pondok Pesantren ALMATERA bermaksud menyelenggarakan kegiatan ALMATERA FEST 2022 bagi siswa SD/MI Tingkat Nasional. Kegiatan ini terdiri dari lima jenis lomba yaitu Cipta dan Baca Puisi, Cipta Cerita, Pidato Bahasa Indonesia, Tilawah, dan Story Telling yang dilaksanakan secara daring.

        ALMATERA FEST 2022 memilki beberapa rangkaian kegiatan, yaitu Almatera Competition yang berupa perlombaan antar siswa SD/MI Tingkat Nasional dan Almatera Final Moment yang menjadi puncak acara yaitu pembagian hadiah bagi pemenang lomba, launching PPDB Almatera, Launching buku secerah rasa ini, dan pengajian akbar dengan menghadirkan guest star nasional dan lokal serta penampilan pentas seni dari santri Pondok Pesantren Almatera. Kegiatan ini diharapkan mampu bagi generasi muda untuk menambah wawasan dan mengasah kemampuan khusunya bidang literasi.

ALMATERA FEST
---

WAKTU PELAKSANAAN

11 SEPT -15 OKTO 2022

PEMBUKAAN
PENDAFTARAN

16-22 OKTOBER 2022

PENGUMPULAN BERKAS PERLOMBAAN

23-26 OKTOBER 2022

PENJURIAN DATA

30 OKTOBER 2022

PENGUMUMAN DAN PEMBERIAN HADIAH

CABANG LOMBA

CIPTA DAN BACA PUISI

CIPTA CERITA

PIDATO BAHASA INDONESIA

TILAWATIL QUR'AN

STORY TELLING

PETUNJUK TEKNIS DAN PENDAFTARAN