TEMANGGUNG – Salah satu upaya untuk meningkatkan kinerja dan mutu suatu Organisasi Ikatan Pelajar Muhammadiyah di MTs AlmaterA, Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PR IPM) MTs telah mengadakan kegiatan sarasehan bersama dengan PR IPM SMP Mutual Kota Magelang pada Rabau, 06 September 2023. Kegiatan dilaksanakan di Gedung SMP Mutual Kota Magelang.

Sejumlah 24 anggota PR IPM MTs AlmaterA mengikuti kegiatan sarasehan tersebut. Kegiatan dilaksanakan pada pukul 08.00 – 12.00 WIB. Beberapa acara yang dilaksanalan diantaranya adalah pengenalan program kerja masing masing pimpinan ranting, sharing kegiatan IPM dan Tanya jawab seputar ke-IPMan.
Kali ini, tema sarasehan adalah “Build Communications to Improve Organization Performance”. Teman – teman tau nggak apa arti dari tema tersebut ? Jadi dapat diartikan “Membangun Komunikasi untuk Meningkatkan Kinerja Organisasi”. Waahh, dari artinya saja sudah keren ya teman teman…

Salah satu tujuan dari tema tersebut adalah dalam membangun perspektif yang selaras, komunikasi sangat dibutuhkan dan diperlukan. Dengan komunikasis yang searah dapat menciptakan iklim kerja yang positif serta menghindari adanya miss komunikasi antar anggota. Komunikasi dapat dilakukan dalam bentuk rapat, diskusi, survey, dll. Dengan adanya komunikasi yang efektif, maka dapat menciptakan suasana yang harmonis antar anggota, serta meningkatkan kekompakan. Dengan begitu akan terbentuk rasa percaya antar satu sama lain.

Tujuan mengadakan sarasehan adalah menambah wawasan pengetahuan terutama pada program kerja IPM, menambah pengalaman baru, ajang silaturahmi antara PR IPM MTs AlamterA dengan PR IPM SMP Mutual Kota Magelang, serta merupakan bentuk realisasi program kerja bidang perkaderan PR IPM MTs AlamterA. Dan yang paling utama dari serangkaian kegiatan sarasehan adalah menambah cakrawala berfikir PR IPM MTs AlmaterA.
Ada beberapa program kerja PR IPM SMP Mutual yang dapat diterapkan di MTs AlmaterA diantaranya adalah mengadakan kota saran dan pentas seni perkelas. Tujuan mengadakan kotak saran adalah untuk mengetahui apa saja masukan – masukan yang dapat mendukung kemajuan PR IPM MTs AlmaterA. Untuk program pentas seni, dapat diterapkan di MTs AlmaterA dengan tujuan dapat meningkatkan kreatifitas santri Pondok Pesantren AlmaterA, terkhusus MTs AlmaterA.

“ Jadilah Pelajar yang Menyala. Pelajar yang mampu Menerangi Kegelapan untuk menghadirkan sebuah Kebaruan dengan Aksi Nyata”
IPM…!!!
Saya Fikir
Saya Rasa
Saya Bisa
IPM …!!! Jaya Jaya Jaya